Wisata Militer Di Ynoif 201/JY

Posted on

Jakarta – Ribuan pelajar dari 30 sekolah diwilyah Jakarta Timur dan Depok terlihat begitu antusias berkunjung ke Bataliyon Infanteri Mekanis 201/Jaya Yuda untuk menghadiri rangkaian demonstrasi alutsista milik TNI. Yonif Mekanis 201/JY yang berada di Jalan Raya Bogor Km 28, Gandaria, Pasar Rebo, Jakarta Timur, kembali mengajak masyarakat khususnya pelajar menyaksikan bahkan ikut menaiki kendaraan tempur (ranpur) jenis panser Anoa tipe 6 X 6 buatan PT Pindad.

Menurut Komandan Brigade Infantri 1 Jaya Sakti, Kolonel Andi Perdana Kahar, Wisata militer yang dilakukan merupakan upaya kohesi atau keterpaduan antara militer dengan rakyat, khususnya dari kalangan pelajar, untuk lebih mengetahui apa saja kegiatan dan tugas TNI. “Wisata militer yang dilakukan merupakan upaya kohesi atau keterpaduan antara militer dengan rakyat, khususnya dari kalangan pelajar, untuk lebih mengetahui apa saja kegiatan dan tugas TNI” ujar Danbrigif.

Kegiatan demonstrasi panser ini beerujuan untuk menanamkan rasa cinta tanah air dan menginspirasi masyarakat agar memiliki cita-cita luhur mewujudkan hal yang bermanfaat bagi Indonesia. Menurut Komandan Bataliyon 201/JY, Letkol Inf. Bangkit Widodo ditujukan agar masyarakat mengetahui bahwa satuan tempur infantri Mekanis 201/JY memiliki alutsista pendukung berupa Panser Anoa 6×6. “Bataliyon kami dilengkapi dengan alutsista dan persenjataan Made In Indonesia, kami bangga menggunakannya dan sudah selayaknya kami berbagi kebanggaan tersebut dengan masyarakat” kata Bangkit.

Menurutnya selama ini mungkin banyak masyarakat yang tidak mengetahui bahwa kini banyak alutsista yang sudah diproduksi oleh perusahaan asli Indonesia. “Selain kegiatan Demonstrasi Panser, kami juga sering melakukan berbagai kegiatan yang ditujukan untuk menginspirasi dan menedukasi masyarakat terhadap fungsi dan peran TNI AD dalam menjaga keamanan dan kesatuan negara” ujar Danyon. (Andih P)

Tinggalkan komentar